Terkadang rumah membutuhkan aksesoris tambahan agar rumah lebih nyaman dan mudah untuk melakukan berbagai hal. Salah satu aksesoris rumah yang pasti memiliki keunggulan adalah aksesoris pintu garasi. Ya, seperti namanya, pintu garasi hanyalah sebuah pintu yang bisa di gunakan untuk menutup garasi. Dengan pintu, rumah bisa lebih aman, terutama garasi.
Garasi sendiri sering di gunakan untuk menyimpan peralatan rumah tangga bahkan kendaraan. Karena itu, garasi membutuhkan pintu. Jadi, apakah Anda berencana memasang pintu garasi di rumah Anda? Jika demikian, berikut adalah beberapa tips untuk mendapatkan pintu garasi yang tepat sebelumnya.
Tips Memilih Pintu garasi
Agar memudahkan anda memilih aksesoris pintu garasi yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan, maka berikut ini adalah beberapa tips yang dapat di lakukan untuk memilih pintu garasi.
1. Kenali Tipe
Ada beberapa tipe pintu garasi yang dapat di pilih. Beberapa tipe tersebut antara lain adalah sliding dan rolling door. Nah, untuk tipe sliding adalah tipe yang di lengkapi dengan rel dan roda. Ya, bisa di bilang pintu garasi yang cara buka dan tutupnya di geser. Ini cocok untuk area garasi yang luas.
Ada juga tipe rolling door. Untuk tipe ini cocok bagi yang memiliki garasi yang relatif kecil. Sebab tidak memakan tempat. Nah, tipe yang satu ini untuk cara membukanya adalah di naikan, dan untuk menutup bisa di turunkan.
2. Kenali Bahannya
Selanjutnya anda juga perlu mengenali bahan pintu garasi yang akan di pilih. Beberapa bahan yang biasanya di gunakan untuk pintu garasi ada ada aluminium dan juga besi. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Untuk bahan dari aluminium, akan membuat pintu lebih ringan dan mudah di bersihkan, dan biasanya lebih banyak desain dari bahan aluminium.
Sedangkan untuk pintu garasi yang terbuat dari besi memiliki kelebihan terlihat lebih mewah, dan terlihat elegan sehingga akan membuat rumah makin terlihat cantik. Selain itu, pintu garasi dari besa juga lebih kokoh sehingga pengamanan akan lebih aman.
3. Periksa Ukuran
Nah, yang tidak kalah penting adalah memeriksa ukuran. Ya, anda harus mencari pintu garasi yang ukuranya sesuai dengan garasi di rumah anda. Untuk tipe rolling door biasanya memiliki ukuran sekitar 2,4 meter x 3,35 meter, dan untuk tipe sliding memiliki ukuran 2,1 meter x 0,6 meter.
Tapi tenang saja sekarang juga sudah banyak jasa pembuatan pintu garasi yang dapat di sesuaikan dengan keinginan pelanggan. Jadi, anda bisa mendapatkan ukuran yang pas untuk menutup garasi anda. Nah, agar ukuranya memang benar-benar pas, maka perhatikanlah saat mengukur. Pastikan anda mengukur dengan benar area yang akan di pasangi oleh aksesoris pintu garasi.
4. Sesuai dengan Anggaran
Yang tidak kalah penting adalah masalah anggaran pembelian dan pemasangan pintu garasi. Anda bisa melakukan survei terlebih dahulu terhadap beberapa jasa pembuatan dna pemasangan pintu garasi.
Silakan anda pilih yang memang harganya sesuai dengan anggaran anda. Tapi tetap pastikan memilih pintu garasi yang kualitasnya baik. Terkadang tidak masalah membayar sedikit lebih mahal tapi kualitas bagus dan awet. Sebab jika dihitung malah akan lebih murah.
Itulah beberapa cara atau tips bisa anda ikuti jika ingin memasang aksesoris pintu garasi di rumah anda. Pastikan memilih seller pintu garasi yang berkualitas dan terpercaya, serta pastinya sesuai dengan kebutuhan anda.
Baca Juga
Jangan Salah Memilih Jenis Pintu Dan Rel Pintu Garasi